Cara Mendapatkan Biss Key MNC TV

admin

Biss Key MNC TV

Cara Mendapatkan Biss Key MNC TV – Saat Anda menonton televisi, komponen penting yang diperlukan adalah Receiver. Dengan bantuan Receiver, Anda bisa menonton channel favorit di Mnc Tv. Namun biasanya khusus tayangan sepakbola, channel televisi tersebut akan diacak. Cara membuka acakan tersebut adalah dengan menggunakan Biss Key.

Biss Key MNC TV

Definisi Biss Key

Kepanjangan dari Biss adalah Basic Interoperable Scrambling System. Jenis acakan Biss Key dikembangkan oleh perusahaan European Broadcasting Union (EBU) yang bekerjasama dengan sejumlah produsen hardware di Eropa. Jenis acakan Biss adalah yang paling sering digunakan terutama untuk feed channel tertentu, salah satunya adalah Biss Key MNCTV.

Biss dibedakan menjadi dua jenis yaitu Biss-1 dan Biss-E. Biss-1 merupakan Biss yang tergolong sering digunakan. Biss-1 terdiri dari 12 digit hexadecimal tanpa dienkripsi. Berbeda dengan Biss-E dimana key untuk Biss E dienkripsi. Metode yang dipakai Biss-E secara sederhana adalah key dimasukkan ke transmitter dan key receiver. Jika keduanya sama maka maka akan mendekripsi siaran.

Pengertian Biss Key pada Receiver parabola merupakan kata kunci yang digunakan untuk membuka channel dengan jenis acakan Biss. Jadi sebelum mencari Biss Key channel secara acak maka pastikan jenis acakannya bukan selain Biss.

MNC Tv

MNC TV merupakan sebuah stasiun televisi swasta dibawah bendera Media Nusantara Citra Group bersama RCTI, Global TV,

INews TV dan lain sebagainya. MNC TV dulunya bernama TPI namun kini berubah menjadi MNC TV.

Sampai saat sekarang siaran di Mnc Tv memiliki sistem Free To Air yang berarti tidak diacak. Tayangan yang diacak hanya tertentu saja seperti sepakbola Liga Inggris, EPL dan lain-lain. Kode Biss Key kemungkinan akan selalu berubah tiap minggunya.

Cara Memperoleh Biss Key

Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan Biss Key Mnc Tv. Berikut ini adalah 4 aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk memperoleh acakan Biss dengan cepat dan mudah diantaranya :

CW Finder

CW Finder merupakan software untuk mencari Biss Key ini cukup sederhana, untuk menjalankannya tidak memerlukan spesifikasi komputer yang tinggi namun semakin tinggi spesifikasi semakin cepat pula dalam mencari Biss Key.

Fitur List Attack berperan membantu mempercepat pencarian karena sebelumnya sudah diprediksi terlebih dahulu. Namun pencarian tanpa fitur List Attack akan memerlukan waktu yang cukup lama tergantung range yang dimasukan.

CW Brute

Aplikasi CW Brute untuk mencari Biss Key Mnc Tv ini hampir sama dengan CW Finder. CW Brute tidak memerlukan spesifikasi komputer yang tinggi. CW Brute memiliki input multi-range sehingga Anda bisa menentukan target pencarian dan prosesnya lebih cepat.

Cudabiss

Salah satu software untuk mencari biss key parabola selanjutnya adalah Cudabiss. Aplikasi untuk mencari Biss Key terbaru ini membutuhkan Video Graphics Adapter (VGA) Cuda sebab tanpa VGA Cuda, aplikasi ini tidak mampu beroperasi.

CSA Rainbow

CSA Rainbow merupakan salah satu perangkat yang bisa digunakan dalam mencari Biss Key secara individu atau tidak secara berkelompok seperti yang digunakan pada Cudabiss atau CW Brute. Untuk bisa menggunakan alat pencarian Biss Key Mnc Tv ini diperlukan spesifikasi komputer yang tinggi, dari VGA dengan Cuda yang memiliki core tinggi, hard disk sebagai penyimpan data memiliki memori yang besar dan prosesor yang kuat dengan kecepatan tinggi

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar