Cara Membuat Bubur Nasi Yang Mudah

admin

bubur nasi

Nasi adalah makanan orang Indonesia yang wajib sekali. Tidak heran jika orang Indonesia ditanya sudah makan apa belum akan menjawab belum jika tidak makan nasi. Jadi nasi yang penting sekali bagi orang Indonesia ini. Tidak heran jika jenis nasi di Indonesia banyak sekali. Diolah menjadi nasi kuning, nasi uduk, nasi goreng hingga bubur nasi.

Bubur nasi ini menjadi favorit banyak orang Indonesia karena rasanya gurih dan juga ditelan mudah. Maka biasanya bubur nasi dimakan ketika sakit tenggorokan, sakit demam atau ketika sakit lambung. Anda ingin membuat bubur nasi ini? Berikut cara membuat bubur nasi.

1. Bubur Nasi Ayam

Resep yang pertama ini adalah bubur nasi ayam. Bubur nasi ayam ini tentunya banyak sekali dijumpai di berbagai daerah. Rasa kaldu ayam yang gurih akan berpadu nikmat dengan nasi. Nah bahan-bahannya adalah beras, ayam dadanya, masako ayam, garam, dan bawang goreng. Untuk topping lainnya siapkan kacang kedelai goreng dan daun bawang.

Cara membuat bubur nasi ayam ini mudah sekali, anda tinggal memasak ayamnya terlebih dahulu dengan diberikan garam sedikit saja. Kemudian panaskan air di dalm panci dan masukkan beras yang sudah dicuci setelah itu masak beras hingga menjadi bubur atau cair. Kemudian masukkan kaldu ayam dari merebus ayam tadi. untuk ayamnya disuwir dan kemudian taburkan di atas bubur. Selanjutnya tambahkan bawang goreng, kacang kedelai dan juga daun bawang yang sudah diiris.

2. Bubur Nasi Ikan

Ikan juga enak sekali jadi campuran makan bubur nasi. Ikan yang dipilih bisa ikan apa saja. Kali ini kita akan memilih ikan kembung. Jadi selain menyiapkan ikan kembung, siapkan juga beras, garam, bawang putih, minyak, telur ayam dan juga kecap.

Hal yang pertama anda lakukan adalah mengambil dagingnya saja pada ikan kembung. Jadi anda fillet ikan kembungnya. Setelah itu anda kukus daging ikan kembungnya, sisihkan dahulu. Selanjutnya anda potong-potong bawang putih ke dalam minyak. Setelah itu masak beras dengan air yang banyak dan tambahkan garam. Setelah itu aduk-aduk dan kemudian jadi bubur. Tambahkan kecap manis, telur rebus dan ikan yang tadi suda dikukus disuwir. Tambahkan minyak rendaman bawang putih dan sajikan dengan kerupuk.

3. Bubur Nasi Daging Sapi

Sajian yang satu ini akan enak sekali dimakan ketika anda sedang malas makan karena sakit. Nah bahan-bahan yang diperlukan adalah 500 gram daging sapi, beras, garam, penyedap rasa masako sapi, daun bawang, daun seledri, bawang goreng, lobak dan juga kerupuk udang.

Bahan yang anda olah pertama kali adalah daging. Anda masak dagingnya hingga empuk dengan presto yang ditambahkan air dan daun bawang. Setelah empuk dagingnya diiirs-iris. Kemudian anda masak berasnya dengn menambahkan air di dalam panci dan garam. Tambahkan penyedap rasa masako sapi dikit saja. Setelah itu anda masukkan lobak pada rebusan sapi dan masak sebentar.

Kemudian anda siapkan mangkuk, tarus bubur nasi, kuah kaldu sapi dan lobaknya. Kemudian tambahkan daun seldri, bawang goreng dan juga kerupuk udangnya. Jika anda ingin pedas, anda bisa menambahkan sambal. Sambal ini dibuat dari cabe, bawang merah, bawang putih dan tomat yang direbus. Setelah direbus anda ulek dan beri penyedap rasa masako sapi. Setelah itu diulek dan taruh dalam bubur nasi daging sapinya.

Bagikan:

Tinggalkan komentar